Home / Daerah

Kamis, 3 November 2022 - 09:08 WIB

Sidak Pelayanan Di Mapolres Aceh Barat, Kapolres Pastikan pelayanan Humanis Dan Tidak Ada Pungli

REDAKSI - Penulis Berita

Aceh Barat,NEWSCEOACEH.COM -Kapolres Aceh Barat AKBP Pandji Santoso, S.I.K, M.Si, dan Waka Polres Aceh Barat Kompol Aditia Kusuma, S.I.K. melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke sejumlah sentra pelayanan masyarakat di Polres Aceh Barat, Senin 31 Oktober 2022. Sidak tersebut guna memastikan pelayanan berjalan lancar, Humanis dan juga bebas pungli.

Kapolres dan Waka Polres Aceh Barat melakukan sidak ke ruangan-ruangan pelayanan masyarakat seperti pengurusan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK), SPKT, Ruangan SIM, dan Samsat.

Saat sidak, sejumlah petugas tampak melayani masyarakat yang tengah menunggu dokumen untuk kebutuhan masing-masing. Kapolres Aceh Barat juga sempat berbincang dengan masyarakat terkait pelayanan.

Menurut Kapolres Aceh Barat AKBP Pandji Santoso, S.I.K, M.Si, pelayanan yang diberikan kepada masyarakat harus prima. Kemudian, secara biaya harus sesuai dengan standar dan prosedur berlaku. Tidak ada pengutan liar.

Baca Juga :  Masyarakat Aceh di Jakarta Mengadakan Festival Kuah Belangeung.

“Seperti pembuatan SKCK, biayanya hanya Rp30 ribu. Petugas harus menerima sesuai dengan standar. Biayanya juga sudah terpampang di papan informasi dan Masyarakat juga di siapkan kotak saran untuk penilaian terhadap pelayan Polres Aceh Barat” Kata AKBP Pandji Santoso, S.I.K, M.Si,.

Kapolres juga menyampaikan kepada masyarakat yang sedang membuat SKCK, bahwa Masyarakat tidak usah ragu dan takut saat membutuhkan pelayanan dari Kepolisian, petugas siap melayani dan jika ada yang tidak sesuai dengan aturan boleh lapor ke Kapolres.

Baca Juga :  Ini Cara Daftar untuk Ikuti Upacara HUT ke-78 Kemerdekaan RI di Istana Negara

Selain itu, Polres Aceh Barat juga tengah berbenah dalam pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi/Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBK/WBBM).

“Pelayanan terhadap masyarakat harus prima, jauh dari pungutan liar,” tegas Kapolres terhadap sejumlah personil pelayanan Polres Aceh Barat.

Salah satu masyarakat yang sedang membuat SKCK Mursalin Saat di tanya Kapolres Bagaiman tentang pelayanan SKCK Polres Aceh Barat mengatakan Pelayan nya sangat baik dan Humanis juga tidak ada pungli.

“Petugas Pelayanan SKCK di Polres Aceh Barat sangat Humanis dan Prosesnya sangat cepat, tidak di persulit,Apalagi sekarang sudah menggunakan SKCK Online jadi kami tidak perlu lagi lama mengantri untuk mengisi data diri kami” Kata Mursalin.(Muhibbul)

Share :

Baca Juga

Daerah

Aneka Perlombaan Harhubnas 2023 di Aceh Berlangsung Meriah

Daerah

Ketua Pokja Ibu PAUD Aceh Tenggara Sukses Meraih Juara II Se-Provinsi Aceh

Daerah

388 Jemaah Umrah Aceh Berangkat Ke Tanah Suci via Bandara SIM

Daerah

Polres Bener Meriah Gelar Peringatan Maulid 1444 Hijriah

Daerah

Areal Persawahan Blang seumasang Gampong Ladang selesai panen padi.

Daerah

Jalan Hubungan Dua Gampong Belum Diaspal

Daerah

Kuatkan Karakter Mahasiswa Baru Ilmu Komunikasi Unimal: HIMAKO UNIMAL Gelar PEUSAKA JILID VII

Daerah

Tuntut Siltap, Penghulu Dan Perangkat Kute Unjuk Rasa Ke Kantor DPRK