Home / Daerah / Eksekutif / Internasional / Legislatif / Nasional

Rabu, 12 Oktober 2022 - 08:33 WIB

Kapolda Aceh Salurkan Puluhan Paket Bansos untuk Korban Banjir di Aceh Timur

REDAKSI - Penulis Berita

ACEH TIMUR – Kapolda Aceh Irjen Ahmad Haydar melalui Karo Ops Kombes Agus Sarjito menyalurkan 98 paket bantuan sosial (bansos) berupa beras dan sembako lainnya kepada masyarakat terdampak banjir di Kecamatan Pantee Bidari dan Kecamatan Banda Alam, Kabupaten Timur, Selasa, 11 Oktober 20222.

“Penyaluran bansos ini adalah wujud kepedulian Polri Presisi khususnya Polda Aceh kepada masyarakat terdampak banjir di Aceh Timur,” kata Agus Sarjito, saat menyerahkan bansos tersebut.

Selain itu, kata Agus, pihaknya melalui Biddokes Polda Aceh dan Urkes Polres Aceh Timur juga memberikan layanan pengobatan gratis untuk masyarakat yang terkena penyakit akibat banjir. Masyarakat yang mengalami keluhan sakit atau butuh obat-obatan silakan menjumpai petugas kesehatan dari Dokkes atau Urkes.

Baca Juga :  GERAKKAN MESIN ORANISASI LSM LIRA INDONESIA RAPIMNAS DAN HUT KE-19 DI SIDOARJO, JAWA TIMUR

“Personel kami juga menyediakan layanan pengobatan gratis, bagi masyarakat yang sakit baik diare, gatal, maupun penyakit lainnya silakan manfaatkan layanan kesehatan ini secara gratis,” tutur Agus.

Dalam kesempatan itu, Agus juga menyampaikan permohonan maaf Kapolda Aceh yang tidak bisa menyerahkan langsung bantuan tersebut karena ada kegiatan lain yang tidak bisa ditinggalkan.

Baca Juga :  Bareskrim Sudah Periksa 22 Saksi Terkait Kasus Dugaan Korupsi Jet Pribadi Hendra Kurniawan

Mantan Dirreskrimum Polda Aceh itu berharap, bansos dan layanan kesehatan gratis tersebut dapat membantu serta meringankan beban masyarakat terdampak banjir.

Selain Karo Ops, turut hadir dalam penyerahan bansos tersebut Dir Binmas Kombes Mohammad Muslim Siregar, Kabid Dokkes Kombes dr. Sariman, dan Dansat Brimob Kombes Selamat Topan, serta Kapolres Aceh Timur AKBP Andy Rahmansyah. []

Share :

Baca Juga

Eksekutif

Pj Bupati Muhammad Iswanto Sampaikan Duka Mendalam Atas Meninggalnya Waled Husain

Daerah

LIRA Dukung Program Pj Bupati Agara

Daerah

Gedung Baru Puskesmas Kuta Malaka Diresmikan, Pj Bupati Iswanto Minta Tingkatkan Pelayanan

Daerah

Jaksa Masuk Sekolah Di Agara kutacane

Bisnis

FireFly Luncurkan Kembali Penerbangan Langsung Banda Aceh – Penang

Daerah

Bertemu Seniman Aceh Fikar W Eda di Gedung DPR RI

Daerah

DPRA Harapkan Bank di Aceh Perbaiki Pelayanan

Daerah

Senator Abdullah Puteh Bertemu MD KAHMI Kota Langsa