Home / Daerah

Rabu, 23 November 2022 - 02:09 WIB

Ketua Pokja Ibu PAUD Aceh Tenggara Sukses Meraih Juara II Se-Provinsi Aceh

REDAKSI - Penulis Berita

BANDA ACEH,NEWSCEOACEH.COM Ketua Pokja Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Aceh, Mellani Subarni, mengatakan, PAUD adalah kunci keberhasilan pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM), serta menjadi investasi dengan profit tertinggi dibandingkan dengan investasi di seluruh periode siklus hidup lainnya seorang anak manusia.

Hal itu ia sampaikan saat membuka malam Apresiasi Bunda PAUD dan Gugus PAUD Tingkat Provinsi Tahun 2022, di Hotel Oasis Banda Aceh, Minggu (20/11) malam.

“Menyikapi pentingnya PAUD, maka dukungan dan peran Bunda PAUD mulai dari tingkat nasional sampai gampong, merupakan motor penggerak yang sangat efektif dalam mewujudkan PAUD berkualitas,” kata Mellani.

Mellani menambahkan, anak usia dini memiliki karakteristik perkembangan yang berbeda dengan anak-anak usia yang lebih tua. Sesuai dengan karakteristik perkembangannya yang bersifat holistik, maka jenis pembelajaran yang relevan untuk anak usia dini adalah pembelajaran terpadu serta berkualitas.

Sebagai upaya merealisasikan program layanan PAUD berkualitas, diperlukan peran serta dari para pemangku kepentingan, salah satunya adalah Bunda PAUD, sebagai penggerak utama dalam pembinaan layanan pendidikan bagi anak usia dini (0-6 tahun) di wilayahnya. Sebagai upaya untuk mendukung terwujudnya layanan PAUD berkualitas.

Baca Juga :  Ngopi Bersama Warga, Kapolres Aceh Barat Tampung Aspirasi Masyarakat

“Bunda PAUD dituntut untuk menjalankan peran-peran dalam mendukung gerakan nasional PAUD berkualitas dengan layanan holistik integratif,” ujarnya.

Ia mengatakan, apresiasi ini diberikan sebagai salah satu dukungan, motivasi, dan penghargaan atas kontribusi Bunda PAUD terhadap gerakan PAUD berkualitas. Dengan harapan dapat menularkan motivasi tersebut kepada seluruh Bunda PAUD di Aceh, selaku penentu kebijakan di bidang PAUD untuk mengoptimalkan gerakan PAUD berkualitas.

“Apresiasi ini, adalah penghargaan yang diberikan berdasarkan kinerja Bunda di tingkat provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, hingga gampong. Indikator penilaian yaitu hasil kerja dari sisi kualitas dan kuantitas yang dicapai oleh bunda dalam melaksanakan peran, tugas, dan program kerja sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan kepadanya,” pungkasnya.

Baca Juga :  Pesawat Boeing 737-300 milik Trigana Air sukses mendarat di Bandar Udara Rembele

Karena itu, ia berharap melalui kiprah Bunda-Bunda PAUD dan juga peran Gugus PAUD di setiap daerah, agar mengoptimasi kinerja, agar terciptanya sinergisitas dalam pengembangan PAUD holistik integratif.

Pada kesempatan itu, ia juga mengimbau kepada seluruh Bunda PAUD untuk lebih konsen terhadap cakupan imunisasi dasar anak. Mengingat cakupan imunisasi anak penting untuk melindungi generasi, di mana saat ini cakupannya di Aceh masih rendah, jauh dari target nasional.

“Perhatikan cakupan imunisasi dasar anak. Karena saat ini ditemukan kasus polio positif di Aceh dan masuk kategori KLB. Polio tidak bisa diobati, hanya bisa di antisipasi,” himbaunya.

Sementara itu Bunda PAUD Kabupaten Aceh Tenggara Ny. Yulia Syakir mengatakan, “Alhamdulillah atas kerja keras kita bersama Kabupaten Aceh Tenggara bisa meraih aspirasi gugus PAUD tingkat provinsi Aceh meraih juara II”, Pungkasnya.(Redaksi)

Share :

Baca Juga

Daerah

Sekda Sambut Kedatangan Wamenkominfo RI

Daerah

SPBE Summit 2023-Percepatan Digitalisasi Pemerintahan.

Daerah

Pastikan Stok Bantuan Tersedia, Iswanto Tinjau Gudang Dinsos Aceh Besar

Daerah

Giat Patroli Rutin Sinergitas TNI/POLRI di Kabupaten Bireuen

Daerah

Lembaga Panglima Desak Menpan RB agar menerima Formasi Teknis PPPK bagi tenaga kontrak PAMHUT ACEH

Daerah

SMK-PP Negeri Kutacane mou dengan FKA

Daerah

Opgab Subdenpom Im/1-4 Kutacane Bersama Subdenpom Persiapan Gayo Lues Melaksanakan Operasi Gaktib Waspada Wira Rencong

Daerah

Tim KIA Lakukan Visitasi di Dinas PPPA Aceh