Home / Breaking News

Jumat, 19 Juli 2024 - 11:28 WIB

SMK PP Negeri Kutacane dan BPSIP Banda Aceh Teken MOU untuk Meningkatkan Praktik Industri Siswa

REDAKSI - Penulis Berita

BANDA ACEH, NEWSCEOACEH.COM – SMK PP Negeri Kutacane secara resmi melakukan Memorandum of Understanding (MOU) dengan Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Aceh. Hari Jumat, 12 Juli 2024, di BPSIP Banda Aceh.

Tujuan dari kerjasama ini adalah untuk menyelenggarakan praktik kerja industri dan praktek lapangan bagi siswa, serta memberikan pengalaman praktis kepada guru dan siswa dalam bidang pertanian, khususnya pertanian dan perkebunan.

Baca Juga :  Secangkir kopi sejuta ide positif untuk sejuta umat

Penandatanganan MOU dilakukan oleh Kepala SMK PP N Kutacane, Muhammad SP MP, dan Kepala Balai BPSIP, Firdaus SP Msi, yang disaksikan oleh Kepala Unit BPSIP, staf BPSIP, dan staf SMK PP Kutacane. Kerjasama ini berlaku selama satu tahun, dari 2025 hingga 2026.

Sebelumnya, pada tahun 2023, SMK PP N Kutacane telah berhasil menempatkan 20 siswa di unit kopi Bener Meriah BPSIP untuk program prakerin, yang dianggap sukses dalam meningkatkan kompetensi siswa dalam dunia kerja. Program serupa telah rutin dilaksanakan setiap tahun di luar daerah, seperti di Oro Coffee, BPSIP Bener Meriah, Agro Simalem, dan BBIH Johor-Sumut.

Baca Juga :  Pemerintah akan Dorong Peternakan Model Closed Loop

Kerjasama ini diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan dalam peningkatan pengetahuan dan keterampilan siswa dan guru dalam bidang pertanian, serta memenuhi tuntutan dunia kerja akan sumber daya manusia yang kompeten.

Share :

Baca Juga

Breaking News

Partisipasi Jalan sehat SMK PP Kutacane dalam HUT Golkar

Breaking News

Saatnya KINAK Saree Dibangkitkan Kembali

Breaking News

Polres Aceh Tenggara Gelar Doa Bersama Untuk Korban Gempa Cianjur.

Breaking News

Peserta MTQ Aceh Utara Tampil Perdana di Simeulue

Breaking News

MARINA BAY SANDS MERAYAKAN EDISI KETIGA FESTIVAL SENI “WHERE ART TAKES SHAPE”

Breaking News

HIMAKO Gelar Seminar Pengelolaan Website untuk Generasi Digital

Breaking News

MENUJU WARGA JAYA INDONESIA YANG BEROTOT KAWAT DAN BERTULANG BESI

Breaking News

Pembangunan Jalan Tol Sigli – Banda Aceh