Home / Uncategorized

Kamis, 27 Juni 2024 - 10:25 WIB

O2SN 2024 Disdik Aceh Digelar: Ajang Pengembangan Diri Siswa di Bidang Olahraga

REDAKSI - Penulis Berita

Banda Aceh, NEWSCEOACEH.COM – Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat SMA dan SMK tahun 2024 resmi digelar oleh Dinas Pendidikan Aceh. Acara yang berlangsung dari 25 hingga 28 Juni 2024 ini bertujuan untuk mengembangkan potensi dan prestasi siswa di bidang olahraga.

Pembukaan O2SN yang berlangsung tadi malam di Aula Dinas Pendidikan Aceh diresmikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Aceh yang diwakili oleh Kepala UPTD Pengembangan Pendidikan Kejuruan, Azizah, S.Pd., M.Pd.

Azizah menekankan pentingnya kegiatan ini dalam mendukung pengembangan diri siswa. Karena itu, ia meminta kepada seluruh peserta agar menjunjung tinggi sportifitas dalam berkompetisi, sehingga yang terpilih nantinya benar-benar peserta terbaik yang akan mengharumkan nama Aceh di tingkat nasional.

Baca Juga :  FLS2N SMK Aceh 2024 Sukses Digelar, Berikut Daftar Juara

“Ajang O2SN merupakan kegiatan rutin yang kami selenggarakan untuk meningkatkan prestasi dan motivasi siswa, serta menumbuhkan sikap sportivitas dan kompetitif. Di sini, kita akan menyeleksi peserta terbaik yang akan mewakili Aceh di tingkat nasional,” ujar Azizah.

Ketua Panitia, Misra, M.Pd., melaporkan bahwa O2SN tahun ini terbagi menjadi dua tahap: jenjang SMK berlangsung dari 25 hingga 27 Juni, dan jenjang SMA pada 26 hingga 28 Juni. Lima cabang olahraga yang diperlombakan adalah atletik, renang, bulu tangkis, karate, dan pencak silat. Dari 23 kabupaten/kota, tercatat 350 peserta yang berpartisipasi, terdiri dari 150 peserta jenjang SMK dan 200 peserta jenjang SMA.

Baca Juga :  Tiba di Aceh, Presiden akan Resmikan Pabrik Pupuk hingga Serahkan KUR

Misra menambahkan bahwa seluruh peserta akan dinilai secara objektif oleh dewan juri yang berasal dari berbagai organisasi olahraga nasional seperti PASI, PBSI, FORKI, IPSI, dan PRSI.

“Dengan dukungan penuh dari berbagai pihak, kami berharap kegiatan ini dapat melahirkan atlet-atlet berbakat yang akan mengharumkan nama Aceh di tingkat nasional,” kata Misra.

Sumber: https://disdik.acehprov.go.id/

Share :

Baca Juga

Uncategorized

LIRA : Dugaan Mahar Perekrutan KIP Aceh Tenggara

Uncategorized

Edukasi Sampah Plastik: Anak-anak SD Kreatif Manfaatkan Botol Bekas Jadi Tempat Pensil Panda

Uncategorized

KUA/PPAS diserahkan Ke Gubernur Aceh

Uncategorized

Kelompok KKN 264 Universitas Malikussaleh Gelar Sosialisasi Pembuatan Briket dari Ampas Tebu dan Sekam Padi di Desa Matang Reudeup

Uncategorized

WJI bertraformasi ke WBI,Aceh Siap Berdayakan UMKM

Uncategorized

Kemendikbudristek Pastikan Pramuka Tetap Menjadi Ekstrakurikuler yang Wajib Disediakan Sekolah

Uncategorized

Setda Aceh Peroleh Penghargaan dari KPPN Banda Aceh

Uncategorized

Mahasiswa KKN-PPM Unimal Kelompok 261 Gelar Sosialisasi Tentang Pangan Sehat Bagi Anak