Home / Uncategorized

Rabu, 22 Januari 2025 - 20:36 WIB

Mahasiswa KKN Kelompok 15 Desa Paya Bili Laksanakan Program Penanaman Jagung untuk Ketahanan Pangan

REDAKSI - Penulis Berita

Paya Bili, NEWSCEOACEH.COM-  Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) kelompok 15 dari Universitas Malikussaleh  melaksanakan program Kerja penanaman jagung sebagai bagian dari upaya mendukung pertahanan pangan nasional di Desa Paya Bili, Kecamatan Muara dua, Kota lhoksuemawe. Program ini bertujuan untuk meningkatkan produksi jagung lokal sekaligus memberdayakan masyarakat desa dalam mendukung ketahanan pangan. 18/01/25

Ketua kelompok 15 KKN, Marganda Munthe, menyampaikan bahwa program ini mencakup beberapa kegiatan utama, seperti penyuluhan teknik penanaman jagung, pemberian bibit unggul, dan praktik pertanian ramah lingkungan. “Kami ingin memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat dengan mengedukasi petani tentang cara meningkatkan hasil panen jagung secara efisien dan berkelanjutan, dengan memanfaatkan pupuk organik.” ujar Munthe.

Baca Juga :  Pj Bupati Aceh Barat Apelkan Kendaraan Dinas

Program ini mendapat dukungan penuh dari pemerintah desa dan warga setempat. “bagaimana pendapat bapak tentang program kerja kami yang menanam jagung untuk pertahanan pangan didesa paya bili ini” ujar Luqman (mahasiswa kkn klp 15). Geuchik Paya Bili, Afrizal, “Mengapresiasi inisiatif para mahasiswa yang dianggap bagus dengan kebutuhan masyarakat desa dan mau membantu serta perduli terhadap ketahanan pangan pada desa Paya Bili ini, semoga kedeannya masyarakat paya bili makin perduli akan kebutuhan pangan di Gampong Paya  Bili” katanya.

Salah satu petani, Nek Nur basiah , mengaku optimis dengan proses yang sedang dikerjakan. “Sangat bagus insyallah mengahsilkan hasil yang terbaik. Untuk lahan pertanian tersebut harus selalu di perhatikan terutama kondisi lahan yang bersih dari gulma dan nutrisi yang dierikan pada tanaman salah satunya pemberian pupuk. Untuk lahan penanaman insyallah tanah nya sangat suburr, sangat bagus untuk pertimbuhan pertanian.” ujarnya.

Baca Juga :  ILKOM UNIMAL Gelar Malam Puncak PIKM VII, Rangkaian Acara Berhasil Memukau Tamu yang Hadir

Diharapkan, melalui program ini, Desa Paya Bili tidak hanya mampu memenuhi kebutuhan jagung untuk konsumsi lokal tetapi juga menjadi salah satu desa penghasil jagung unggulan di Kota Lhokseumawe. Program KKN kelompok 15 ini menjadi bukti nyata kolaborasi antara mahasiswa, masyarakat, dan pemerintah desa dalam mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan.

 

 

 

 

 

FOTO KEGIATAN

Share :

Baca Juga

Uncategorized

246 Siswa Aceh Tenggara Lulus di PTN

Uncategorized

Aceh Sengsara Denmark Bahagia
Kepala sekolah smk pp negeri kutacane mengecek jalur pipa instalasi air yang rusak

Uncategorized

Kepala Sekolah SMK PP Kutacane Kritik Berita Tendensius Terkait Dugaan Alergi Terhadap Wartawan

Uncategorized

Di Buka Kelas Industri Kopi

Uncategorized

Pj Bupati Agara Sambut Kirab Api PON XXI Aceh-Sumut dengan Meriah

Uncategorized

Pangan di Aceh Aman Jelang Idul Fitri, Stok Melimpah dan Harga Stabil

Uncategorized

Mahasiswa KKN Kelompok 265 Universitas Malikussaleh Dampingi Posyandu di Meunasah Geulumpang Payong

Uncategorized

Kemendikbudristek Pastikan Pramuka Tetap Menjadi Ekstrakurikuler yang Wajib Disediakan Sekolah