Home / Daerah

Selasa, 20 Desember 2022 - 17:58 WIB

Basarnas Banda Aceh Laksanakan Siaga SAR Khusus Jelang Nataru

REDAKSI - Penulis Berita

Banda Aceh, NEWSCEOACEH.COM – Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Banda Aceh melaksanakan Siaga SAR Khusus menjelang natal dan tahun baru (nataru).

Siaga SAR Khusus ini dimulai serentak di seluruh Kantor SAR di Indonesia pada tanggal 19 Desember 2022 hingga 3 Januari 2023.

Dalam sambutannya Kepala Kantor Basarnas (Kakansar) Banda Aceh, Al Hussain menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk mendukung kegiatan pengaturan dan pengendalian transportasi selama nataru.

Selain itu, juga untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang akan melaksanakan mudik dan liburan akhir tahun.

“Walaupun daerah kita mungkin bukan menjadi salah satu daerah yang menjadi perhatian karena sebagian besar dari kita muslim, tapi ada saudara – saudara kita yang beragama non-muslim, momen ini juga bertepatan dengan libur sekolah dan libur akhir tahun,” ujar Hussain.

Baca Juga :  Guru Ditiru dan Digugu, Merayakan Dedikasi Pendidik di SMK-PP Negeri Kutacane

“Disamping itu, untuk pertama kalinya tidak ada pembatasan mobilisasi oleh pemerintah,” tambahnya saat memimpin apel pembukaan Siaga SAR Khusus, pada Senin (19/12/2022).

Basarnas Banda Aceh sendiri akan menyiagakan sekitar 73 personil yang tersebar di empat Pos SAR yaitu Pos SAR Sabang, Pos SAR Langsa, Pos SAR Meulaboh, Pos SAR Kutacane, dan dua unit Siaga SAR yaitu Unit Siaga SAR Bireuen, dan Unit Siaga SAR Takengon. “Basarnas banda aceh juga akan melakukan pemantauan dari udara dengan dua titik yaitu Banda Aceh, dan Sabang,” ungkap Hussain. Hussain menyebutkan bahwa Basarnas Banda Aceh juga telah menyiapkan Kapal KN SAR Kresna 232 dan 5 unit RIB untuk mendukung Siaga SAR ini.

Baca Juga :  DLH Aceh Bersihkan Sampah Liar di Seputaran Pasar Lampakuk

Selain itu juga ada peralatan penyelamatan di air, peralatan penyelamatan pada kecelakaan lalu lintas, peralatan penyelamatan di gunung hutan, dan penyelamatan di reruntuhan bangunan. “Nantinya tim yang melaksanakan siaga SAR Khusus akan mobile ke tempat tempat wisata dan titik – titik jalur arus mudik seperti bandara dan pelabuhan,” katanya. Hussain berharap dengan adanya kegiatan Siaga SAR ini dapat menunjukkan bahwa Basarnas mempunyai performance yang bagus dan cepat tanggap dalam membantu masyarakat yang membutuhkan.

Sumber: https://Basarnas%20Aceh%20

Share :

Baca Juga

Daerah

Abdullah Puteh Bahas Kemajuan Kopi Gayo di Aceh Tengah

Daerah

Masyarakat Aceh di Jakarta Mengadakan Festival Kuah Belangeung.

Daerah

Senantor Abdullah Puteh Kunjungi Pabrik Rokok di Aceh Tengah, Disambut Gembira

Daerah

Kuatkan Karakter Mahasiswa Baru Ilmu Komunikasi Unimal: HIMAKO UNIMAL Gelar PEUSAKA JILID VII

Daerah

Polres Bener Meriah Gelar Peringatan Maulid 1444 Hijriah

Daerah

Ketum DPP CIC dari Jakarta, Salurkan Bantuan Kepada korban Banjir di Kabupaten Aceh Tenggara

Daerah

SMK PP kutacane kerjasama dengan Pidie Agropark

Daerah

Pengalihan 4 Pulau Aceh ke Sumut Picu Konflik, Maswadi: Gubernur Harus Bersuara!